Thursday, May 05, 2005

Hari Kenaikan Yesus Kristus ke Surga

Pada hari besar umat Nasrani ini saya rayakan sendiri dengan menonton "The Ten Commandments" di MetroTV dan ke geraja sore harinya. Kisah diambil dari Kitab Keluaran. Menceritakan peristiwa keluarnya bangsa Israel dari Mesir setelah 400 tahun menjadi budak. Di tengah ketertindasan, mereka sangat mendambakan Sang Utusan Tuhan yang dapat memulihkan bangsa Israel dari kesengsaraan.

Pendek kata, sungguh peristiwa luar biasa bahwa Tuhan tidak melupakan umatnya. Dan melalui Musa, Tuhan berkenan membebaskan bangsa ini dari Mesir dan memberikan "Sepuluh Perintah Allah". Sungguh sayang bahwa bangsa ini sangat mudah jatuh lagi ke dalam dosa. Hanya kemurahan Tuhan lah, mereka dapat keluar dan masuk ke tanah terjanji.

Berkali-kali sudah bangsa ini berpaling dari Tuhan. Berkali-kali pula Tuhan mengutus para Nabi untuk mengembalikan bangsa terpilih ini ke jalan yg benar. Tetapi berkali-kali pula bangsa ini berpaling lagi. Bahkan banyak Nabi yang menjadi korban bangsa ini.

Kehadiran Yesus Kristus, Putra Tunggal Allah di bumi ini telah memperbaharui janji Allah pada manusia. Bahwa bangsa terpilih itu bukan lagi hanya bangsa Israel, tetapi semua orang dari segala bangsa yang mengimani keselamatan Tuhan Yesus Kristus. Di dalam-Nya lah terdapat pengampunan dosa dan kehidupan kekal.

Amin.

No comments: